Syi’ah Rafidhoh Hina Kedudukan Allah

syiah
SYIAH Rafidhoh beranggapan bahwa Alloh yang mereka sembah bukanlah Alloh kaum Ahlussunah wal Jama’ah (Sunni). Keterangan ini dapat terlihat dari sebuah kitab milik Rafidhoh:
Berkata Ni’matullah dalam kitab Al Anwarul Ni’maniyah 1/278 bahwa kami tidak sepakat dengan mereka (Ahlus Sunah) mengenai Allah dan nabi-Nya, dan imam (Khilafatul Islamiyah) mereka (Sunni) mengatakan bahwa Allah itu adalah yang nabi-Nya adalah Muhammad SAW dan khalifah-Nya setelah Nabi-Nya adalah Abu Bakar. Dan kami tidak mengatakan Rabb ini dan Nabi ini (seperti yang Ahlus Sunnah katakan). Sesungguhnya Rabb yang khalifah-Nya Abu Bakar, Dia bukan Rabb kami dan demikian pula Nabi-Nya bukan Nabi kami.
Dari sini kita ketahui bahwa mereka memiliki sesembahan selain Allah. Dan memiliki Nabi selain Nabi Muhammad SAW. Sehingga bisa dikatakan bahwa mereka memiliki agama selain agama Islam.
Rafidhoh juga menganggap bahwa Allah tidak adil. Seperti pada keterangan berikut ini:
Telah berkata Muhammad At-Tijani sebagaimana dalam kaset Waqofat ma’a Du’atAt-Taqrib dia menentang Allah dan meniadakan keadilan Allah.
Padahal sebagai Muslim yang beriman, sudah sepatutnya meyakini bahwa Allah sebagai pemilik keadilan. Sebagaimana firman-Nya:
“Telah sempurnalah kalimat Tuhanmu (Al-Qur’an) sebagai kalimat yang benar dan adil. Tidak ada yang dapat mengubah-ubah kalimat-kalimat-Nya dan Dia lah yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.” (Al-An’am: 90).
Rafidhoh juga mengatakan bahwa Allah ada di semua tempat. Maha Suci Allah yang tidak mungkin berada di tempat-tempat yang kotor. Padahal dalil-dalil jelas menunjukkan bahwa Alloh berada di atas langit. Allah berfirman:
“Yaitu Allah Yang Maha Pemurah yang bersemayam di atas singgasana-Nya.” (QS. Thoha: 5).
“Kemudian Allah bersemayam di atas Arsy,” (QS. al-A’raf: 54).
Begitu pula dalam hadits Muawiyyah bin Al-Hakam As-Sulami ketika Rasulullah SAW bertanya kepada seorang budak perempuan Muawiyyah:
Beliau SAW mengatakan kepada budak perempuan, “Di manakah Alloh?” Maka budak tersebut mengatakan: “Allah berada di atas langit.” Rasulullah bersabda: “Bebaskanlah perempuan ini, sesungguhnya ia adalah seorang mu’minah,” (HR. Muslim).
Secara fitrah, semua orang yakin bahwa Allah berada di atas. Bila kita tanyakan kepada anak kecil tentang keberadaan Allah maka mereka akan menunjukkan tangan ke atas sebagai isyarat bahwa Allah berada di atas langit.
[Sumber: Bahaya Syiah Rofidhoh bagi Dunia Islam/Karya: Ust. Abu Hazim Muhsin bin Muhammad Bashori/Penerbit: Maktabah Daarul Atsar]

No comments: