Bang Alif, Imam Tarawih di Libanon asal Palembang

NAMA Indonesia mewangi di Tripoli, Libanon.
Ada seorang pemuda Indonesia yang menjadi imam rutin dalam pelaksanaan ibadah shalat taraweh di sana.

Bang Alif, itulah sapaan akrabnya. Anak Emas Indonesia asal Palembang.

“Putra pasangan Bapak Yuli Suryadi dan Ibu Emi Hartati ini setiap minggunya mendapatkan jadwal untuk mengimami salat tarawih di Masjid Al Khoirot dan Masjid Jinan,” kata Kepala Fungsi Politik dan Penerangan KBRI Beirut, Meugah Suriyan Sanggamara, dilansir Detikcom, Sabtu (11/6/2016).

Masjid Al Khoirot merupakan masjid yang terletak di Jalan Islah yang dapat menampung sekitar seribu jamaah. Di masjid ini, tumpah ruah umat muslim dari berbagai kalangan, mulai dari para ulama, akademisi, remaja, anak-anak bahkan pedagang serta para lansia.

Sementara Masjid Jinan terletak di jalan Abi Samro, Tripoli, dan memiliki jamaah dengan mayoritas para mahasiswa. Karena letaknya pun di dalam kompleks Universitas Jinan.
Fitrah Alif Tama atau Bang Alif ini adalah seorang mahasiswa S1 di Fakultas Syari’ah Universitas Tripoli, Libanon. Ia merupakan jebolan Pondok Pesantren Darul Qur’an binaan Ustadz Yusuf Mansur. Tentunya telah hafal seluruh ayat dalam Al-Qur’an (Hafidz).

Menjadi di Imam di Negeri orang, Bang Alif tidak melupakan Negeri asalnya Indonesia, pasalnya, Alif selalu mengenakan pakaian khas Indonesia dengan peci hitam, baju koko dan sarung.

Duta Besar RI untuk Libanon Achmad Chozin Chumaidy menyanjung prestasi yang didapat salah satu putra terbaik bangsa ini.

Chozin mengajak seluruh mahasiswa Indonesia di Libanon untuk menjadi bagian dari duta bangsa Indonesia di luar negeri, dan dapat lebih berprestasi. Dalam bidang akademik maupun kemasyarakatan.

Demi mengharumkan nama Indonesia di mata dunia.

No comments: